Jalan Ditanami Pohon Pisang, Pemdes: Usulan Tak Pernah Realisasi

Warga terlihat menanam pohon pisang (foto: tangkap layar akun snack video)
Warga terlihat menanam pohon pisang (foto: tangkap layar akun snack video)
banner 120x600

PORTALBEKASI.COM – Akun media sosial lupust mengunggah video jalan rusak yang ditanami beberapa pohon pisang.

Dalam unggahannya, di akun snack video itu terlihat kondisi jalan yang sangat rusak. Bahkan jalan itu terlihat masih tanah dengan di genangan air.

“Aduh ini gimana pak jalanan ini pak,” ucap salah seorang wanita sambil merekam warga yang sedang menanam pohon pisang.

“Tuh pak liat tuh pak, udah kayak (seperti-red) gupakan (kubangan-red) kerbau,” sambungnya.

Video yang diunggah pada 14 Pebruari 2023 itu sudah ditonton 1,3 ribu penonton.

Jalan rusak yang diunggah di media sosial itu pun rupanya menjadi pembahasan dalam musrenbang tingkat kecamatan, Rabu (15/02/23).

“Ada salah satu titik yang belum tersentuh pembangunan sama sekali, lokasinya di Desa Karangpatri,” ucap H. Hanip Camat Pebayuran dalam sambutannya pada pelaksanaan Musrenbang kecamatan yang digelar di Al-Binaa Islamic Boarding School.

Rupanya, lokasi jalan yang dimaksud Camat Pebayuran berlokasi di Kampung Cibulus, RT 02/05, Desa Karangpatri.

Sementara itu, Kaur Perencanaan Desa Karang Patri, Supardi kepada portalbekasi.com menjelaskan, jika pihaknya sudah sering mengajukan perbaikan jalan tersebut.

“Sejak 2019 lalu kami selalu memasukkan kedalam musrenbang, bahkan jalan itu kami masukan kedalam skala prioritas,” terang Supardi melalui sambungan telepon seluler.

Dia menjelaskan, bukan hanya jalan Cibulus saja yang diusulkan, jalan Kampung Pulo Kecil menuju Kampung Lembang pun selalu dimasukkan kedalam sekala prioritas.

“Setiap tahun, proposal selalu diserahkan dalam musrenbang. Tapi sampai hari ini belum ada realisasi dari pemerintah kabupaten,” pungkasnya. (*)