PORTALBEKASI.COM – Dinas Sosial (Dinsos) Kabupaten Bekasi, Kamis (23/6/22) melaksanakan sosialisasi Potensi Sumber Dana Sosial (PSDS) yang dilaksanakan di Hotel Grand Zuri, Jababeka, Cikarang Utara.
Sosialisasi yang disampaikan yakni mengenai pelaksanaan kegiatan koordinasi dan sinkronisasi penerbitan izin Undian Gratis Berhadiah (UGB) dan pengumpulan uang atau barang.
Kepala Dinas Sosial Kabupaten Bekasi dalam sambutannya yang disampaikan oleh Sekretaris Dinas Sosial Kabupaten Bekasi, Kustanto Dwi Purnomo menyampaikan bahwa sosialisasi ini dilaksanakan dalam rangka mencegah terjadinya penipuan terhadap masyarakat.
“Ini upaya mencegah terjadinya penipuan terhadap masyarakat. Supaya masyarakat memahami apa itu Undian Gratis Berhadiah,” ucapnya.
Untuk diketahui peserta dalam kegiatan tersebut diantaranya, 23 Ketua Karang Taruna Kecamatan se Kabupaten Bekasi, pengurus yayasan dan pelaku usaha yang mengadakan undian berhadiah.
Selain itu, hadir pula perwakilan dari perusahan seperti Bank BRI, Honda dan Mitra Bangunan.
“Dengan adanya sosialisasi ini diharapkan bermanfaat dan menambah wawasan masyarakat agar lebih pintar dan memilah sehingga tidak kalah pintar dengan penipu atau tidak akan terjadi penipuan,” pungkasnya. (*)